Yuk! Cek Kepribadian Kamu Berdasarkan Golongan Darah Ini
Dulu, belum ada yang namanya golongan darah. Kemudian seiring dengan berjalanya waktu, tepatnya pada tahun 1900 lalu, metode untuk menentukan ke empat jenis golongan darah yang sekarang kita kenal ini baru ditemukan. Penemunya bernama Karl Landdsteiner, beliau ini merupakan salah seorang ilmuwan dari Australia.
Sejak ditemukannya metode untuk menentukan golongan darah ini. Kini, telah banyak beragam penelitian yang dikembangkan terkait golongan darah yang kita kenali saat ini. Dari sejumlah penelitian yang dilakukan tersebut, terdapat salah satu penelitian yang menarik sekaligus asik untuk diungkap.
Penelitian yang dilakukan pada tahun 1927 oleh seorang professor asal Jepang yang bernama Takeji Furukawa ini mengemukakan sebuah teori terkait hubungan antara ke empat jenis golongan darah dan sejumlah tempramen yang berbeda-beda pada masing-masing jenis golongan darah.
Saking menariknya, "The Study of Temprament Through Blood Type" nya ini pun mendapat dukungan dan dorongan dari masyarakat Jepang dan pemerintahan setempat dalam hal menilai golongan darah sebagai penentu kepribadian seseorang.
Hingga akhirnya pada tahun 1970-an, Masahiko Nomi menghidupkan kembali gagasan hubungan kepribadian dengan golongan darah tersebut melalui bukunya. Sampai pada tahun 2008, empat buku tentang kepribadian dan golongan darah ini pun menjadi buku terlaris di Jepang waktu itu.
Meskipun belum terbukti secara gamblang, tidak ada salahnya kan kalau kita mencari tahu dan memahami karakter masing-masing berdasarkan golongan darah ini?
Terkadang, saking pengennya menghasilkan sesuatu yang perfect. Si pemilik golongan darah A ini lebih suka mengerjakan tugas atau pekerjaanya sendiri meskipun dia memiliki kelompok atau tim.
Meskipun dikerjakan bersama-sama dengan kelompoknya, pemiliki golongan darah A ini akan kembali mengecek hasil kerjanya karena terkadang selalu merasa ada hal yang kurang pas jika tidak dilakukan olehnya sendiri.
Oleh karena karakter golongan darah A yang mengenal standar kesempurnaan ini lah yang justru seringkali membuat orang lain salah paham terhadapnya.
Buat kamu yang memiliki golongan darah A, mungkin kamu terkadang nggak sadar kalau kamu sering kali di andalkan oleh teman-teman satu tim atau kelompok yang males ngerjain dan selalu menggantungkan pekerjaanya sama kamu.
Kalau golongan darah A yang masih sekolah, dijamin dia akan belajar rajin ketika ujian. Karena tidak sombong, si A kalau ditanya sudah belajar atau belum, dia akan menjawab belum belajar.
Orang yang memiliki golongan darah A ini juga senang ikut organisasi. Kerja sama dengan orang lain bukanlah sesuatu yang sulit untuknya. Selain itu, orang dengan golongan darah A ini memiliki karakter yang halus, lembut dan baik hatinya.
Akan tetapi, disamping karakternya yang seperti itu, ternyata orang dengan golongan darah A ini terbilang sensi-an lho. Biasanya, dia akan mudah banget sensi kalau kenyataan yang dia hadapi itu ternyata nggak sesuai dengan apa yang dia harapkan atau yang sudah dia rencanakan sebelumya.
Kalau sudah sensi-an kaya gini, golongan darah A ini lebih seneng menyendiri ketimbang rame-rame ngumpul sama temenya.
Jika kamu berteman dengan si pemilik golongan darah A ini dan menghadapi situasi tersebut, coba beri dia waktu untuk menikmati kesendiriannya itu. Setelah dia puas dengan kesendirianya, semua akan kembali normal seperti sedia kali.
Malahan ketika memiliki masalah ataupun kesedihan, kamu nggak akan melihat adanya raut muka sedih karena kamu terbiasa dan selalu melihat dia yang periang.
Selain itu, dia ini selalu menekan perasaan sedih, galau, gugup dan menyimpan semua perasaanya itu sendirian agar tampak tegar. Dia juga bukan orang yang emosional, karena dia ini termasuk orang yang mampu mengendalikan emosi agar tidak meluap dan melukai perasaan orang lain.
Dia juga nggak mempermasalahkan untuk mengalah atau meminta maaf duluan jika hal tersebut dapat mengurangi perselisihan dengan temanya.
Karenanya, orang-orang bergolongan darah B itu merupakan orang yang paling sering melanggar peraturan dengan santainya. Bahkan dalam urusan percintaan pun, tipe B ini tidak suka jika pasangannya terlalu mengekang mereka. Selain itu, pemilik golongan darah B ini membutuhkan ruang gerak yang luas untuk mengekspresikan dirinya.
Mungkin karena mekanisme otak mereka yang begitu cepat, sehingga apapun yang terbersit di pikiran mereka langsung ditranslasi ke dalam bentuk kata-kata dan langsung meluncur keluar dari mulut si pemilik golongan darah B ini.
Apalagi, kalau mereka sedang marah. Para tipe B memiliki emosi yang tinggi. Namun setelah emosi mereka reda, para tipe B ini akan kembali seperti biasa, seolah-olah tidak terjadi apa-apa sebelumnya. Bahkan, terkadang mereka lupa apa penyebab mereka marah.
Jika ada sesuatu hal yang mengganjal di dalam hati, orang-orang bergolongan tipe B ini akan langsung mengutarakannya tanpa perlu difiltrasi terlebih dahulu. Akibatnya, seringkali orang lain menjadi sakit hati mendengar ucapan para tipe B ini.
Padahal, mereka ini sebenarnya tidak bermaksud untuk menyakiti hati orang lain atau lawan bicaranya. Hanya saja mereka ini selalu mengutarakan sesuatu seperti seharusnya meskipun itu akan menyakitkan hati orang lain.
Para tipe B ini juga tidak menyukai sesuatu yang ribet. Mereka lebih senang dengan sesuatu hal yang simpel dan praktis. Jadi, jika orang yang memiliki golongan darah bertipe B ini di ajak membicarakan sesuatu hal yang kompleks, rumit, dan masih sebatas wacana menurutnya. Terkadang, mereka ini tidak akan terlalu mengikuti percakapan tersebut dengan sepenuh hatinya.
Bahkan, untuk pakaian kerja pun, para tipe B juga sebisa mungkin menggunakan pakaian semi-formal dan tetap bernuansa casual. Pakaian-pakaian yang menawarkan kenyamanan sudah pasti menjadi preferensi mereka.
Tapi, bukan berarti para tipe B tidak punya taste of fashion. Meskipun genre-nya casual, para tipe B mampu memadupadankan pakaian agar tetap tampil modis dan terlihat keren.
Sebab itu pula, para pemilik golongan darah bertipe B ini tidak pernah merasa ragu untuk berkata "tidak" di saat orang lain mengatakan "ya".
Ketika tidak ada teman yang bisa diajak pergi, para tipe B akan tetap pergi sendiri. Alih-alih merasa sedih dan kesepian, mereka tetap dapat menikmati kesendirian mereka.
Meskipun mungkin dari luar para tipe B ini terlihat cuek dan dingin, namun sesungguhnya mereka adalah pribadi yang sensitif dan juga hangat.
Cuma masalahnya, para tipe B ini kurang pandai dalam menunjukkan pribadinya tersebut. Biasanya, mereka bakal terlihat canggung ketika berusaha untuk menunjukkan sisi romantis yang mereka miliki.
Apalagi kalau sama teman dekatnya sendiri. Dia ini selalu berusaha menyenangkan teman dekatnya sendiri hanya demi ingin melihat dan membuat orang terdekatnya itu bisa tersenyum dan tertawa.
Tipe O juga mampu menghapus kesedihan orang lain dengan tingkah lucu yang dimilikinya. Tapi, disisi lain ia tidak bisa menyelesaikan masalahnya sendiri. Itulah mengapa tipe O lebih mudah mengeluh saat ia sendiri.
Sejatinya, ia butuh orang terdekatnya untuk mengerti, menyemangati, dan menghibur seperti yang selalu dilakukan oleh tipe O kepada teman dekatnya agar mereka bisa tersenyum kembali.
Namun, kenyataannya tipe O selalu kehilangan itu semua. Itulah sebabnya tipe O selalu butuh teman dekat yang selalu ada disetiap kehidupannya. Karena ia selalu merasa lemah ketika harus sendiri dengan berbagai masalah yang ia hadapi.
Tapi tidak hanya pada pasangannya saja, pada orang lain pun ia bersikap demikian. Ini dilakukan agar orang lain tahu apa yang dimaksudkan olehnya. Sehingga mereka bisa melakukan apa yang dimaksudkan itu kepada O.
Itulah mengapa tipe O lebih sering mengkode, dan terkadang lebih sering puitis. Sebagian orang menganggap si tipe O ini sebagai pribadi yang suka dan gampang banget galau. Padahal, itu adalah salah satu cara O untuk mengekspresikan perasaannya.
Sebegitu besar rasa peduli yang ia miliki, terkadang O rela meluangkan waktunya untuk mereka demi sebuah kebersamaan dan kebahagiaan teman, sahabat, ataupun pasangannya.
Malah terkadang, si O ini mampu meninggalkan kesibukanya untuk meluangkan waktu bersama orang-orang yang ia sayangi. Itulah sebabnya tipe O ini selalu siap sedia membantu teman, sahabat, atau pasangan ketika mereka membutuhkan pertolongannya.
Bahkan terkadang, ia selalu berpikir ribuan kali saking terlalu menjaga perasaan orang lain. Ia seringkali merasa takut jika nanti ia meminta bantuan maka ia akan merepotkan dan mengganggu orang lain.
Sendirinya tipe O ini seringkali membuat orang lain kebingungan gimana cara menghadapinya. Ketika sedang sendiri itu lah, si O bener-bener merenung dan munculah pertanyaan.
Sebenernya, tipe ini O akan sangat merasa bersalah sekali ketika ia terpaksa marah dan emosi. Kadang emosinya ke siapa, pelampiasannya ke siapa. Karena itu, orang terdekat O harus siap dan sabar menghadapi sifat tipe O yang bisa setiap saat meluapkan emosinya itu.
Setelah cukup tenang, ia mulai merasa bersalah sehingga terkadang membuatnya berpikir keras. Soalnya ia sendiri bingung, gimana caranya ia meminta maaf kepada mereka yang jadi korban dari emosi dan amarahnya.
Namun akhirnya, tipe O hanya bisa diam ketika emosi sudah reda dan terkadang merasa terpaksa harus bertemu dengan orang-orang yang menjadi pelampiasannya. Malah terkadang, tipe O hanya bisa meminta maaf lewat tulisan atau bahkan hanya dalam hati. Karena dia tidak mampu mengungkapkannya lewat lisan.
Sebenernya tipe O itu butuh teman, sahabat atau pasangan yang selalu mendukungnya. Ia cuma gak mau sendiri, ia hanya butuh teman yang siap mendengarkan keluh kesahnya. Meskipun sebenernya di dalam hati tipe O ini pengen banget curhat. Tapi nyatanya, tipe O ini justru orang yang paling susah kalau disuruh curhat.
Soalnya, dia ini punya cara tersendiri dalam mengungkapkan isi hatinya. Seperti yang udah disebutin sebelumnya, kalau si O ini suka memberikan kode-kode tertentu terkait perasaanya karena ia tak mampu mengungkapkan secara langsung.
Hal ini bisa terlihat di saat teman-temannya sedang asik berkumpul dan bercengkerama, si tipe AB ini kemungkinan besar justru lebih memilih untuk menyingkir dan menyendiri atau hanya duduk bersama dalam diam.
Selain itu, para tipe AB juga sangat menjaga privasi. Mereka cenderung lebih senang hidup dalam dunia dan pikirannya sendiri. Apalagi ketika mereka sedang mempunyai masalah, pribadi AB ini akan memendam permasalahanya sendiri.
Mereka juga jarang sekali menceritakan masalah mereka kepada siapa pun. Karena itu, mereka juga gak begitu suka mencampuri urusan orang lain. Terkadang, mereka juga bisa tiba-tiba merenung dan diam meskipun sedang berada di lingkungan yang ramai.
Jarang ada orang yang bisa menerka apa yang sedang dipikirkan oleh para tipe AB ini. Soalnya, mereka ini misterius dan sulit ditebak. Meskipun begitu, justru di sinilah letak daya tarik yang dimiliki para tipe AB.
Hanya saja dan mungkin juga karena mereka ini memiliki tingkat logika yang sangat tinggi, para golongan darah lain seringkali merasa sulit mengerti dan memahami pola pikir tipe AB.
Layaknya orang bergolongan darah B, para tipe AB juga tidak menyukai hal-hal yang ribet.
Cara mereka berpikir itu simpel dan praktis.
Bedanya dengan tipe B, para tipe AB ini lebih bijaksana dalam memandang suatu masalah. Selain itu, mereka juga mempunyai daya analisis yang tinggi.
Dalam sebuah persoalan yang kompleks, tipe AB mampu melihat langsung ke inti masalah dan mencari solusi yang tepat.
Mereka juga mampu berbicara cukup panjang jika sedang memberikan kritik dan nasihat. Kemampuan mereka ini jelas didukung oleh cara berpikir mereka yang menggunakan logika dan daya analisis yang tinggi. Karena itu, para tipe AB ini disebut-sebut sebagai kritikus yang handal dan juga tegas.
Untuk urusan marah, para tipe AB berbeda dari mereka yang bergolongan darah A dan B. Kalau si tipe A biasanya mengungkapkan kemarahan mereka dengan cara sehalus mungkin supaya tidak menyinggung perasaan orang lain. Sedangkan si tipe B bisa menunjukkan kemarahan mereka dengan begitu leluasanya dan penuh dengan emosi.
Bisa dibilang, untuk urusan marah, tipe AB ini gabungan antara kedua tipe tersebut. Para tipe AB ini mengungkapkan kemarahannya secara halus dan tenang dengan menggunakan kata-kata yang singkat, padat, jelas, dan begitu menusuk hati. Meskipun begitu, sebenernya apa yang diungkapkan oleh si tipe AB ini bisa dibilang hampir semuanya benar.
Namun, di balik ketenangannya yang terlihat dari luar, bisa saja sesungguhnya perasaan mereka sedang panik luar biasa. Karena itu, para tipe AB ini ahli dalam hal Poker Face. Mereka ini pandai menyembunyikan perasaannya. Sulit untuk mengetahui dengan jelas apakah mereka senang atau sedih.
Hal-hal inilah yang membuat para tipe AB ini terlihat lebih 'tua' daripada teman-teman sebayanya. Selain itu, para tipe AB merupakan orang-orang yang tidak suka berkompetisi. Mereka bukanlah tipikal orang yang mengejar kemenangan.
Ketimbang berusaha menjadi juara, si tipe AB lebih senang jika mereka bisa membantu orang lain. Para tipe AB ini mengutamakan keseimbangan dan ketentraman jiwa. Mereka juga sangat mencintai kedamaian layaknya tipe B. Karena pribadinya yang demikian, tipe AB ini disebut-sebut sangat piawai memainkan peran sebagai mediator.
Jadi, kalau kamu yang mempunyai pacar atau teman bergolongan darah AB, jangan sampai kamu memiliki sifat munafik atau khianat.
Apalagi jika sifat tersebut dilakukan terhadap para pemiliki golongan darah tipe AB. Sudah tentu, mereka tidak akan melupakan hal tersebut dan sangat mungkin kalau mereka malah akan menjauhimu.
Nah itu lah sejumlah sifat dan kepribadian berdasarkan golongan darah. Menurut kamu, seberapa cocok sih artikel ini sama kamu?
Sejak ditemukannya metode untuk menentukan golongan darah ini. Kini, telah banyak beragam penelitian yang dikembangkan terkait golongan darah yang kita kenali saat ini. Dari sejumlah penelitian yang dilakukan tersebut, terdapat salah satu penelitian yang menarik sekaligus asik untuk diungkap.
Penelitian yang dilakukan pada tahun 1927 oleh seorang professor asal Jepang yang bernama Takeji Furukawa ini mengemukakan sebuah teori terkait hubungan antara ke empat jenis golongan darah dan sejumlah tempramen yang berbeda-beda pada masing-masing jenis golongan darah.
Kepribadian & Golongan Darah
Photo by Siora Photography on Unsplash |
Saking menariknya, "The Study of Temprament Through Blood Type" nya ini pun mendapat dukungan dan dorongan dari masyarakat Jepang dan pemerintahan setempat dalam hal menilai golongan darah sebagai penentu kepribadian seseorang.
Hingga akhirnya pada tahun 1970-an, Masahiko Nomi menghidupkan kembali gagasan hubungan kepribadian dengan golongan darah tersebut melalui bukunya. Sampai pada tahun 2008, empat buku tentang kepribadian dan golongan darah ini pun menjadi buku terlaris di Jepang waktu itu.
Meskipun belum terbukti secara gamblang, tidak ada salahnya kan kalau kita mencari tahu dan memahami karakter masing-masing berdasarkan golongan darah ini?
Sifat dan kepribadian golongan darah A
1. Perfeksionis, terorganisir, konsisten, dan selalu bisa diandalkan
Orang yang bergolongan darah A itu orangnya perfeksionis, terutama dalam hal mengerjakan tugas. Ia juga selalu bersungguh-sungguh dalam mengerjakan pekerjaan apapun, baik besar ataupun kecil.Terkadang, saking pengennya menghasilkan sesuatu yang perfect. Si pemilik golongan darah A ini lebih suka mengerjakan tugas atau pekerjaanya sendiri meskipun dia memiliki kelompok atau tim.
Meskipun dikerjakan bersama-sama dengan kelompoknya, pemiliki golongan darah A ini akan kembali mengecek hasil kerjanya karena terkadang selalu merasa ada hal yang kurang pas jika tidak dilakukan olehnya sendiri.
Oleh karena karakter golongan darah A yang mengenal standar kesempurnaan ini lah yang justru seringkali membuat orang lain salah paham terhadapnya.
Buat kamu yang memiliki golongan darah A, mungkin kamu terkadang nggak sadar kalau kamu sering kali di andalkan oleh teman-teman satu tim atau kelompok yang males ngerjain dan selalu menggantungkan pekerjaanya sama kamu.
Kalau golongan darah A yang masih sekolah, dijamin dia akan belajar rajin ketika ujian. Karena tidak sombong, si A kalau ditanya sudah belajar atau belum, dia akan menjawab belum belajar.
2. Supel, penyayang, suka organisasi, mudah bekerja sama, kreatif, sensian
Orang dengan golongan darah A ini emang rata-ratanya terbukti menyenangkan. Dia juga bisa menempatkan diri, mudah bergaul dan merupakan orang yang penyayang.Orang yang memiliki golongan darah A ini juga senang ikut organisasi. Kerja sama dengan orang lain bukanlah sesuatu yang sulit untuknya. Selain itu, orang dengan golongan darah A ini memiliki karakter yang halus, lembut dan baik hatinya.
Akan tetapi, disamping karakternya yang seperti itu, ternyata orang dengan golongan darah A ini terbilang sensi-an lho. Biasanya, dia akan mudah banget sensi kalau kenyataan yang dia hadapi itu ternyata nggak sesuai dengan apa yang dia harapkan atau yang sudah dia rencanakan sebelumya.
Kalau sudah sensi-an kaya gini, golongan darah A ini lebih seneng menyendiri ketimbang rame-rame ngumpul sama temenya.
Jika kamu berteman dengan si pemilik golongan darah A ini dan menghadapi situasi tersebut, coba beri dia waktu untuk menikmati kesendiriannya itu. Setelah dia puas dengan kesendirianya, semua akan kembali normal seperti sedia kali.
3. Terlihat tenang, pintar mengendalikan emosi dan menyimpan rasa cemas
Karena itu lah orang yang bergolongan darah A ini gampang banget stress dan keserang penyakit. Itu karena, dia nggak suka kalau orang lain ikut campur mengurusi hal pribadinya.Malahan ketika memiliki masalah ataupun kesedihan, kamu nggak akan melihat adanya raut muka sedih karena kamu terbiasa dan selalu melihat dia yang periang.
Selain itu, dia ini selalu menekan perasaan sedih, galau, gugup dan menyimpan semua perasaanya itu sendirian agar tampak tegar. Dia juga bukan orang yang emosional, karena dia ini termasuk orang yang mampu mengendalikan emosi agar tidak meluap dan melukai perasaan orang lain.
Dia juga nggak mempermasalahkan untuk mengalah atau meminta maaf duluan jika hal tersebut dapat mengurangi perselisihan dengan temanya.
4. Pendengar yang baik dan cocok jadi teman sejati
Orang dengan golongan darah A ini memiliki kecenderungan kuat untuk membantu orang lain. Oleh karena itu, dia ini sangat cocok untuk dijadikan teman sejati karena mereka adalah pendengar yang baik atas masalah yang sedang kamu hadapi.Sifat dan kepribadian golongan darah B
1. Cinta kebebasan
Pada dasarnya, semua manusia di muka bumi ini tentu mencintai yang namanya kebebasan. Hanya saja, para pemilik darah ber-aglutinogen B ini mencintai kebebasan dengan kadar yang lebih besar daripada kebanyakan orang. Penegakkan aturan dan supervisi yang terlalu ketat akan membuat si tipe B merasa gerah dan tertekan. Hingga akhirnya, mereka tidak segan-segan untuk memberontak.Karenanya, orang-orang bergolongan darah B itu merupakan orang yang paling sering melanggar peraturan dengan santainya. Bahkan dalam urusan percintaan pun, tipe B ini tidak suka jika pasangannya terlalu mengekang mereka. Selain itu, pemilik golongan darah B ini membutuhkan ruang gerak yang luas untuk mengekspresikan dirinya.
2. Ngomongnya ceplas-ceplos
Gaya bicara yang sangat jujur dan tanpa memikirkan perasaan lawan bicaranya ini memang ciri yang paling sering mendatangkan banyak masalah bagi mereka yang bergolongan darah B.Mungkin karena mekanisme otak mereka yang begitu cepat, sehingga apapun yang terbersit di pikiran mereka langsung ditranslasi ke dalam bentuk kata-kata dan langsung meluncur keluar dari mulut si pemilik golongan darah B ini.
Apalagi, kalau mereka sedang marah. Para tipe B memiliki emosi yang tinggi. Namun setelah emosi mereka reda, para tipe B ini akan kembali seperti biasa, seolah-olah tidak terjadi apa-apa sebelumnya. Bahkan, terkadang mereka lupa apa penyebab mereka marah.
Jika ada sesuatu hal yang mengganjal di dalam hati, orang-orang bergolongan tipe B ini akan langsung mengutarakannya tanpa perlu difiltrasi terlebih dahulu. Akibatnya, seringkali orang lain menjadi sakit hati mendengar ucapan para tipe B ini.
Padahal, mereka ini sebenarnya tidak bermaksud untuk menyakiti hati orang lain atau lawan bicaranya. Hanya saja mereka ini selalu mengutarakan sesuatu seperti seharusnya meskipun itu akan menyakitkan hati orang lain.
3. Simpel, praktis, dan santai
Orang bertipe golongan darah B ini mempunyai fase hidup yang santai. Mereka bukan tipikal orang yang menjalani hidup secara tergesa-gesa, serta penuh dengan rencana. Singkatnya, mereka itu hidup pada hari ini, dan mereka hanya akan memikirkan apa yang sedang terjadi saat itu. Begitulah cara mereka menjalani hidup.Para tipe B ini juga tidak menyukai sesuatu yang ribet. Mereka lebih senang dengan sesuatu hal yang simpel dan praktis. Jadi, jika orang yang memiliki golongan darah bertipe B ini di ajak membicarakan sesuatu hal yang kompleks, rumit, dan masih sebatas wacana menurutnya. Terkadang, mereka ini tidak akan terlalu mengikuti percakapan tersebut dengan sepenuh hatinya.
4. Gaya berpakaian casual adalah ciri khas mereka
Sifat simpel dan praktis yang dimiliki oleh mereka para golongan darah B juga tercermin lewat cara mereka berpakaian. Untuk pakaian sehar-harinya, mereka seringkali terlihat mengenakan kombinasi T-shirt, jeans, dan sneakers.Bahkan, untuk pakaian kerja pun, para tipe B juga sebisa mungkin menggunakan pakaian semi-formal dan tetap bernuansa casual. Pakaian-pakaian yang menawarkan kenyamanan sudah pasti menjadi preferensi mereka.
Tapi, bukan berarti para tipe B tidak punya taste of fashion. Meskipun genre-nya casual, para tipe B mampu memadupadankan pakaian agar tetap tampil modis dan terlihat keren.
5. Terlihat cuek dan dingin, namun memiliki pribadi yang sensitif dan hangat
Orang yang bergolongan darah B ini merupakan tipe orang yang mandiri dan juga individualis. Inilah yang membuat pembawaan mereka terlihat cuek dan dingin.Sebab itu pula, para pemilik golongan darah bertipe B ini tidak pernah merasa ragu untuk berkata "tidak" di saat orang lain mengatakan "ya".
Ketika tidak ada teman yang bisa diajak pergi, para tipe B akan tetap pergi sendiri. Alih-alih merasa sedih dan kesepian, mereka tetap dapat menikmati kesendirian mereka.
Meskipun mungkin dari luar para tipe B ini terlihat cuek dan dingin, namun sesungguhnya mereka adalah pribadi yang sensitif dan juga hangat.
Cuma masalahnya, para tipe B ini kurang pandai dalam menunjukkan pribadinya tersebut. Biasanya, mereka bakal terlihat canggung ketika berusaha untuk menunjukkan sisi romantis yang mereka miliki.
Sifat dan kepribadian golongan darah O
1. Seringkali merasa lemah ketika harus sendiri
Rata-rata dan biasanya, orang yang memiliki golongan darah tipe O ini merupakan orang yang mempunyai jiwa bersosial yang tinggi. Mereka ini selalu ceria didepan semua orang, dan pandai menghibur orang lain yang ada disekitarnya dengan gelak tawanya.Apalagi kalau sama teman dekatnya sendiri. Dia ini selalu berusaha menyenangkan teman dekatnya sendiri hanya demi ingin melihat dan membuat orang terdekatnya itu bisa tersenyum dan tertawa.
Tipe O juga mampu menghapus kesedihan orang lain dengan tingkah lucu yang dimilikinya. Tapi, disisi lain ia tidak bisa menyelesaikan masalahnya sendiri. Itulah mengapa tipe O lebih mudah mengeluh saat ia sendiri.
Sejatinya, ia butuh orang terdekatnya untuk mengerti, menyemangati, dan menghibur seperti yang selalu dilakukan oleh tipe O kepada teman dekatnya agar mereka bisa tersenyum kembali.
Namun, kenyataannya tipe O selalu kehilangan itu semua. Itulah sebabnya tipe O selalu butuh teman dekat yang selalu ada disetiap kehidupannya. Karena ia selalu merasa lemah ketika harus sendiri dengan berbagai masalah yang ia hadapi.
2. Ekspresif, dan mampu menjadi orang yang romantis dalam momen apapun
Orang dengan tipe golongan darah O ini punya banyak cara untuk mengekspresikan perasaannya. Bagi kamu yang berpasangan dengannya, tipe O ini akan lebih sering mengkodekan suatu keadaan sama kamu sebagai pasangannya dan berharap kamu bisa peka dengannya tanpa perlu di ungkapkan.Tapi tidak hanya pada pasangannya saja, pada orang lain pun ia bersikap demikian. Ini dilakukan agar orang lain tahu apa yang dimaksudkan olehnya. Sehingga mereka bisa melakukan apa yang dimaksudkan itu kepada O.
Itulah mengapa tipe O lebih sering mengkode, dan terkadang lebih sering puitis. Sebagian orang menganggap si tipe O ini sebagai pribadi yang suka dan gampang banget galau. Padahal, itu adalah salah satu cara O untuk mengekspresikan perasaannya.
3. Memiliki rasa peduli yang besar terhadap orang-orang terdekatnya
Beruntung bagi mereka yang punya pasangan, sahabat atau mungkin kenal dekat dengan tipe O. Karena tipe O punya perasaan peduli yang luar biasa kepada orang-orang terdekatnya. Dia selalu menganggap mereka itu sebagai orang-orang yang berarti dalam hidupnya.Sebegitu besar rasa peduli yang ia miliki, terkadang O rela meluangkan waktunya untuk mereka demi sebuah kebersamaan dan kebahagiaan teman, sahabat, ataupun pasangannya.
Malah terkadang, si O ini mampu meninggalkan kesibukanya untuk meluangkan waktu bersama orang-orang yang ia sayangi. Itulah sebabnya tipe O ini selalu siap sedia membantu teman, sahabat, atau pasangan ketika mereka membutuhkan pertolongannya.
4. Sifat sungkan dan nggak enakan membuatnya selalu memikirkan perasaan orang lain
Tipe O ini selalu merasa nggak enakan sama orang lain, siapapun itu. Entah karena canggung atau apa pun itu, ia paling nggak bisa untuk sekedar mengungkapkan permintaan tolongnya kepada orang lain. Selalu banyak pertimbangan yang ia pikirkan jika harus meminta pertolongan orang lain.Bahkan terkadang, ia selalu berpikir ribuan kali saking terlalu menjaga perasaan orang lain. Ia seringkali merasa takut jika nanti ia meminta bantuan maka ia akan merepotkan dan mengganggu orang lain.
5. Kalau udah marah, semua orang didekatnya kena imbasnya
Emosi tipe O itu hanya sesaat, setelah itu dia bakalan senyum lagi. Tapi lain halnya kalau emosinya itu sudah memuncak. Biasanya tipe O butuh waktu untuk sendiri.Sendirinya tipe O ini seringkali membuat orang lain kebingungan gimana cara menghadapinya. Ketika sedang sendiri itu lah, si O bener-bener merenung dan munculah pertanyaan.
Kenapa aku mesti marah ke mereka?
Sebenernya, tipe ini O akan sangat merasa bersalah sekali ketika ia terpaksa marah dan emosi. Kadang emosinya ke siapa, pelampiasannya ke siapa. Karena itu, orang terdekat O harus siap dan sabar menghadapi sifat tipe O yang bisa setiap saat meluapkan emosinya itu.
Setelah cukup tenang, ia mulai merasa bersalah sehingga terkadang membuatnya berpikir keras. Soalnya ia sendiri bingung, gimana caranya ia meminta maaf kepada mereka yang jadi korban dari emosi dan amarahnya.
Namun akhirnya, tipe O hanya bisa diam ketika emosi sudah reda dan terkadang merasa terpaksa harus bertemu dengan orang-orang yang menjadi pelampiasannya. Malah terkadang, tipe O hanya bisa meminta maaf lewat tulisan atau bahkan hanya dalam hati. Karena dia tidak mampu mengungkapkannya lewat lisan.
Sebenernya tipe O itu butuh teman, sahabat atau pasangan yang selalu mendukungnya. Ia cuma gak mau sendiri, ia hanya butuh teman yang siap mendengarkan keluh kesahnya. Meskipun sebenernya di dalam hati tipe O ini pengen banget curhat. Tapi nyatanya, tipe O ini justru orang yang paling susah kalau disuruh curhat.
Soalnya, dia ini punya cara tersendiri dalam mengungkapkan isi hatinya. Seperti yang udah disebutin sebelumnya, kalau si O ini suka memberikan kode-kode tertentu terkait perasaanya karena ia tak mampu mengungkapkan secara langsung.
Sifat dan Kepribadian Golongan Darah AB
1. Misterius dan sulit ditebak
Tipe AB ini merupakan pribadi yang suka menyendiri. Dalam berhubungan dengan orang lain, terutama ketika baru pertama kali berkenalan, mereka seolah membuat batasan yang tidak boleh dilewati oleh orang lain.Hal ini bisa terlihat di saat teman-temannya sedang asik berkumpul dan bercengkerama, si tipe AB ini kemungkinan besar justru lebih memilih untuk menyingkir dan menyendiri atau hanya duduk bersama dalam diam.
Selain itu, para tipe AB juga sangat menjaga privasi. Mereka cenderung lebih senang hidup dalam dunia dan pikirannya sendiri. Apalagi ketika mereka sedang mempunyai masalah, pribadi AB ini akan memendam permasalahanya sendiri.
Mereka juga jarang sekali menceritakan masalah mereka kepada siapa pun. Karena itu, mereka juga gak begitu suka mencampuri urusan orang lain. Terkadang, mereka juga bisa tiba-tiba merenung dan diam meskipun sedang berada di lingkungan yang ramai.
Jarang ada orang yang bisa menerka apa yang sedang dipikirkan oleh para tipe AB ini. Soalnya, mereka ini misterius dan sulit ditebak. Meskipun begitu, justru di sinilah letak daya tarik yang dimiliki para tipe AB.
2. Pribadi yang mengutamakan logika
Berbeda dengan tipe golongan darah A yang mengutamakan perasaan, tipe AB justru sangat mengutamakan logika dalam proses berpikir. Dalam berbagai masalah, para tipe AB ini lebih menekankan pada rasionalitas.Hanya saja dan mungkin juga karena mereka ini memiliki tingkat logika yang sangat tinggi, para golongan darah lain seringkali merasa sulit mengerti dan memahami pola pikir tipe AB.
Layaknya orang bergolongan darah B, para tipe AB juga tidak menyukai hal-hal yang ribet.
Cara mereka berpikir itu simpel dan praktis.
Bedanya dengan tipe B, para tipe AB ini lebih bijaksana dalam memandang suatu masalah. Selain itu, mereka juga mempunyai daya analisis yang tinggi.
Dalam sebuah persoalan yang kompleks, tipe AB mampu melihat langsung ke inti masalah dan mencari solusi yang tepat.
3. Gaya bicaranya singkat, padat, jelas, dan menusuk.. auuu
Meskipun orang yang bergolongan darah AB itu cenderung pribadi yang pendiam. Mereka justru sedikit bicara dan banyak mengamati. Ketika sedang mengobrol pun, para tipe AB ini hanya mengutarakan hal-hal yang penting saja. Namun, beda halnya kalau soal memberikan kritik dan nasihat. Para tipe AB ini paling pandai dalam urusan kritik mengkritik, dan menasihati.Mereka juga mampu berbicara cukup panjang jika sedang memberikan kritik dan nasihat. Kemampuan mereka ini jelas didukung oleh cara berpikir mereka yang menggunakan logika dan daya analisis yang tinggi. Karena itu, para tipe AB ini disebut-sebut sebagai kritikus yang handal dan juga tegas.
Untuk urusan marah, para tipe AB berbeda dari mereka yang bergolongan darah A dan B. Kalau si tipe A biasanya mengungkapkan kemarahan mereka dengan cara sehalus mungkin supaya tidak menyinggung perasaan orang lain. Sedangkan si tipe B bisa menunjukkan kemarahan mereka dengan begitu leluasanya dan penuh dengan emosi.
Bisa dibilang, untuk urusan marah, tipe AB ini gabungan antara kedua tipe tersebut. Para tipe AB ini mengungkapkan kemarahannya secara halus dan tenang dengan menggunakan kata-kata yang singkat, padat, jelas, dan begitu menusuk hati. Meskipun begitu, sebenernya apa yang diungkapkan oleh si tipe AB ini bisa dibilang hampir semuanya benar.
4. Pribadi yang tenang dan tidak suka berkompetisi
Tipe AB memiliki pola pikir yang lebih dewasa dari para golongan darah lain yang seumuran. Kedewasaan dan cara mereka berpikir inilah yang menyebabkan mereka tampak tenang dari luar.Namun, di balik ketenangannya yang terlihat dari luar, bisa saja sesungguhnya perasaan mereka sedang panik luar biasa. Karena itu, para tipe AB ini ahli dalam hal Poker Face. Mereka ini pandai menyembunyikan perasaannya. Sulit untuk mengetahui dengan jelas apakah mereka senang atau sedih.
Hal-hal inilah yang membuat para tipe AB ini terlihat lebih 'tua' daripada teman-teman sebayanya. Selain itu, para tipe AB merupakan orang-orang yang tidak suka berkompetisi. Mereka bukanlah tipikal orang yang mengejar kemenangan.
Ketimbang berusaha menjadi juara, si tipe AB lebih senang jika mereka bisa membantu orang lain. Para tipe AB ini mengutamakan keseimbangan dan ketentraman jiwa. Mereka juga sangat mencintai kedamaian layaknya tipe B. Karena pribadinya yang demikian, tipe AB ini disebut-sebut sangat piawai memainkan peran sebagai mediator.
5. Hal yang paling dibenci AB itu cuma 2, kemunafikan dan pengkhianatan
Meskipun tak banyak masalah yang didapatkan oleh para pemilik aglutinogen darah tipe AB ini. Terlebih lagi seperti yang udah disebutin sebelumnya kalau pribadi AB ini sangat mencintai kedamaian. Namun, ada dua hal yang tidak bisa ditolerir olehnya, yaitu:- Kemunafikan, dan
- Pengkhianatan
Jadi, kalau kamu yang mempunyai pacar atau teman bergolongan darah AB, jangan sampai kamu memiliki sifat munafik atau khianat.
Apalagi jika sifat tersebut dilakukan terhadap para pemiliki golongan darah tipe AB. Sudah tentu, mereka tidak akan melupakan hal tersebut dan sangat mungkin kalau mereka malah akan menjauhimu.
Nah itu lah sejumlah sifat dan kepribadian berdasarkan golongan darah. Menurut kamu, seberapa cocok sih artikel ini sama kamu?